Baznas Kota Tangerang Gelontorkan Pinjaman Tanpa Bunga Bagi Pelaku UMKM
TANGERANG – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Tangerang bakal memberikan pinjaman dana tanpa bunga bagi pelaku UMKM.
Suntikan dana ini untuk meningkatkan usaha UMKM di Kota Tangerang yang tengah lesu lantaran pandemi. Sumber pinjaman dana berasal dari Zakat, Infaq, dan Sodaqoh (ZIS).
Untuk mewujudkan programnya Baznas Kota Tangerang bekerjasama dengan Dinas Perindustrian, UKM, dan Koperasi Kota Tangerang, dan Bank BJB.
Ketua Baznas Kota Tangerang Aslie Elhusyairy mengatakan, program pinjaman ini untuk membantu para pelaku usaha kecil tidak kolap di tengah pandemi. Sehingga perlu dibantu agar tetap bertahan dan harapannya meningkat.
Selain itu, kata Aslie, mencegah mereka terjerat rentenir yang saat ini banyak terjadi di daerah lain. Mereka yang mendapat pinjaman akan diseleksi dan mendapat pembinaan.”Program ini juga untuk mendukung Tangerang Emas yang dicanangkan Pemkot Tangerang,” katanya, Senin (7/6/2021).
Baca juga
Menurutnya, bantuan pinjaman ini tanpa dikenakan bunga.Namun tetap ada pengawasan dan pembinaan. Pinjaman untuk membangkitkan usaha kecil di Kota Tangerang sistemnya sedang digodok. Diharapkan di tahun ini bisa terealisasi.
Bantuan pinjaman yang diberikan renananya untuk per kelompok Rp 20 juta.Saat ini baru untuk satu kelompok dari setiap kecamatan.(stn)