Perolehan Suara Pileg 2024, Aditya Pratama Suara Tertinggi di Kecamatan Larangan

0

TANGERANG, Jagadbanten.id – Aditya Pratama raih perolehan suara tertinggi di Kecamatan Larangan pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2024. Perolehan suara terbanyak itu diketahui, usai pelaksanaan pleno rekapitulasi suara pada Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Aditya yang merupakan Calon Legislatif (Caleg) DPRD Kota Tangerang pada Daerah Pemilih (Dapil) Empat dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini, memperoleh suara terbanyak 4.035 di Kecamatan Larangan.

Disusul suara terbanyak kedua, yakni Mobi Wirahardian dari Partai Golkar dengan perolehan suara 3.687, dan suara terbanyak ketiga ialah Frima Herawati dari Partai Gerindra sebanyak 3.019 suara di Kecamatan Larangan.

Saat ditemui dikediamannya, Aditya Pratama mengucapkan, terima kasih atas dukungan masyarakat yang telah memilih dirinya dalam perhelatan pesta demokrasi lima tahun ini.

“Alhamdilullah, saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah mendukung saya, ini bukti nyata bagaimana gerakan pemuda khususnya karang taruna bisa mendapatkan simpati dari masyarakat,” ujar pria yang juga menjabat Ketua Karang Taruna Kecamatan Larangan.

Selain dari dukungan masyarakat luas, pria yang berumur 32 tahun ini menuturkan, dukungan ini pun datang dari kawan-kawan Karang Taruna yang ada di Kecamatan Larangan. Sehingga dirinya dapat memperoleh suara terbanyak diwilayahnya.

“Terima kasih juga kawan-kawan Karang Taruna yang telah memberikan dukungan kepada saya dalam Pileg 2024 ini,” tegas Aditya.

“Pemuda adalah kekuatan, insya Allah kita akan mengabdi untuk masyarakat,” tutupnya.(rls/setia)

Loading...