Warga Poris Plawad Indah Antusias Hadiri Turnamen Futsal Antar RW Mustofa Kamaludin Cup
TANGERANG, Jagadbanten.id – Ratusan warga Kelurahan Poris Plawad Indah Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang antusias menghadiri turnamen futsal antar RW Mustofa Kamaludin Cup yang digelar di Lapangan Futsal RW 06 Perumahan Alam Indah, Sabtu (11/2/2023) malam.
Antusias warga terlihat dengan banyaknya yang hadir pada turnamen dalam rangka Hari Persaudaraan Internasional dan menyambut HUT Kota Tangerang ke-30. Kendati malam itu mendadak turun hujan di sela-sela pembukaan turnamen warga tetap bertahan untuk menyaksikan pertandingan.
Kegiatan sempat dijeda lantaran turun hujan kemudian setelah reda dilanjutkan dengan pertandingan futsal. Warga yang menonton pun bertambah banyak. Sementara dari masing-masing tim futsal RW terus mendapat dukungan warga.
Diketahui turnamen futsal antar RW se-Kelurahan Poris Plawad Indah (PPI) Mustofa Kamaludin Cup itu dihadiri Lurah H Kundarto, Babinsa PPI Serda Rudianto, Binamas PPI Aiptu Saadih, tokoh masyarakat, Ketua Pembina Forum Alam Indah (Alinda) dan sekitarnya (dsk) H Mustofa Kamaludin, Ketua Forum Alinda dsk Toni Kusworo, dan para pemuda yang tergabung dalam Karang Taruna setempat.
Lurah PPI H Kundarto mengucapkan terima kasih atas nama pemerintah Kota Tangerang dan kelurahan kepada panitia, forum Alinda dsk, dan warga terkait digelarnya turnamen futsal dalam rangka hari Persaudaraan Internasional dan menyambut HUT Kota Tangerang ke-30. “Mudah-mudahan lewat kegiatan ini soliditas terjaga dan meningkatkan persaudaraan,” katanya.
Kundarto menegaskan digelarnya turnamen ini dalam rangka mendukung anak-anak muda untuk berkreatifitas. Karena itu pemerintah Kota Tangerang merasa terbantu programnya oleh warga di sini. Menurutnya dalam memajukan wilayah tidak bisa berjalan sendiri-sendiri tetapi butuh kebersamaan. Dirinya mengimbau agar warga tetap berkolaborasi dalam membangun kota ini.

Ketua Panitia Turnamen Futsal Mustofa Kamaludin Cup Sutrisno mengatakan bahwa turnamen untuk futsal diikuti 12 tim RW dan tim tenis meja dari 11 RW. Pertandingan digelar setiap akhir pekan yakni Sabtu dan Minggu dengan sistem gugur. “Alhamdullilah peserta tim dan warga antusias dalam mengikuti dan menyaksikan,” tandasnya.
Kegiatan ini didukung seluruh masyarakat PPI, forum Alinda dsk, dan H Mustofa Kamaludin. Bagi peserta yang meraih juara akan mendapat trophy dan uang pembinaan.
Adanya turnamen futsal dan tenis meja Kamaludin Cup disambut positif dan sangat didukung komunitas warga perumahan Alinda dsk. Komunitas yang terdiri dari warga RW 03, 04, 05, 06, 07, dan 08 di Kelurahan PPI itu menilai kegiatan tersebut untuk menjalin silaturahim dan kekompakan warga.”Kita sangat mendukung turnamen Mustofa Kamaludin Cup ini,” kata Ketua Forum Alinda dsk Toni Kusworo.
Dalam moment itu pihaknya sekaligus memperkenalkan Mustofa Kamaludin yang akan maju sebagai legislatif di DPRD Kota Tangerang. Mustofa Kamaludin yang akrab disapa Bang Ganyong dianggap warga sudah sering membantu dalam pembangunan infrastruktur wilayah setempat. “Seperti soal pencegahan banjir,” terang Toni Kusworo.

Sementara itu, Mustofa Kamaludin menyambut senang karena warga tetap antusias dalam menghadiri kegiatan turnamen ini. Padahal sempat hujan lebat. Namun warga tetap banyak yang datang untuk menyaksikan. “Ini semata-mata ingin menjalin silaturahim dan memeriahkan HUT Kota Tangerang ke-30,” katanya.
Dengan suksesnya turnamen ini dirinya ingin membuat acara yang lebih besar dan meriah lagi untuk warga. Sehingga persaudaraan dan silaturahim lebih meluas lagi di masyarakat Poris Plawad Indah.***