Pemasangan Pavingblock di Jalan Blok A Tuntas, Pekerja Lanjut Pasang Decker Perumahan Syariah Sangiang Islamic Village

0

TANGERANG, Jagadbanten.id – Pemasangan pavingblock di jalan lingkungan Blok A perumahan syariah Sangiang Islamic Village tuntas dilakukan oleh pekerja pada akhir November 2022. Kurang lebih 100 meter jalan lingkungan perumahan tersebut rapih dipavingblock.

Usai pemasangan pavingblock itu selanjutnya dilakukan pengerjaan penggalian tanah di pinggir jalannya. Lokasi tanah yang digali akan dimanfaatkan untuk pemasangan decker.

Decker akan dipasang sepanjang jalan di Blok A tersebut. Fungsi decker selain untuk menyerap air juga untuk menyalurkan air ketika hujan dan melengkapi kerapihan lingkungan setempat.

Perumahan syariah Sangiang Islamic Village yang diluncurkan PT Rumahku Surgaku Indonesia pembangunannya terus dilakukan progres. Seperti pemasangan pavingblock, tiang PJU, dan pemasangan decker.

Sebagai informasi PT Rumahku Surgaku Indonesia dengan nama program Rumahku Surgaku telah meluncurkan perumahan syariah sejak enam tahun. Properti syariah ini baik unit rumah maupun kavling sudah ada di enam provinsi di Indonesia.***

Loading...